Wabup Bungo Gelar Pengukuhan Adat, 5 Rio Terpilih Di Kecamatan Tanah Sepenggal.

BUNGO5 Dilihat

Metro independen – Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto S.Pd di dampingi Sekretaris Daerah kabupaten Bungo Drs.Mursidi .MM menghadiri acara pengukuhan gelar adat 5 Rio terpilih, PelantikanTP.PKK Dusun, Pengukuhan Bunda PAUD dalam Kecamatan Tanah Sepenggal di Kantor Camat Tanah Sepenggal, Selasa (21/07/2020).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto menyampaikan ucapan selamat atas dikukuhkan dengan gelar adat lima Rio dalam kecamatan Tanah Sepenggal.

“Pada hari ini kita bersama-sama mengikuti proses pengukuhan gelar adat Rio dan pelantikan Ketua TP-PKK lima Dusun dalam Kecamatan Tanah Sepenggal,” kata Wabup.

Setelah selesai pelantikan Datuk Rio dilanjutkan dengan pengukuhan gelar adat kepada Datuk Rio, semoga dapat di patuhi dan di jalankan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

”Saya percaya bahwa Datuk Rio di samping kepala pemerintahan di Dusun, Datuk Rio juga selaku pemangku adat, untuk itu laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Abdullah Sulaiman, Ketua LAM Kecamatan Tanah Sepenggal berharap kepada Datuk Rio yang baru dikukuhkan secara adat dapat
menjalankan amanah serta mematuhi adat yang bersendi syarak, syarak bersendi kitabullah.

“Kepada seluruh Datuk Rio, mengayomi dan memahami sebagaimana yang dikukuhkan tadi, apa bila konsep itu di jalani dengan baik, maka mudah-mudahan menjadi anak negeri yang aman dan makmur,” tutup Abdullah. ( Team ,red )

READ  Polres Bungo Berhasil Mengamankan Salah Satu Pria,Diduga kuat Bandar Dan Pengedar Ganja.