Metro independen – Bupati Bungo secara resmi meresmikan kantor Rio dusun maju jaya kuamangkuning pembangunan kantor tersebut berasal dari dana pencanangan pembangunan dusun atau gerakan dusun membangun ( GDM ) dusun Maju Jaya unit 6 Kuamang Kuning, Kecamatan Pelepat Ilir.
Pembangunan kantor Rio Dusun Maju Jaya menggunakan dana GDM, Dana GDM merupakan janji politik program Hamas-Apri sebesar Rp.250 juta per dusun tiap tahunnya.
Peresmian Kantor Rio Maju Jaya disertai dengan pemotongan pita oleh Bupati Bungo H.Mashuri dan pemotongan nasi tumpeng yang disaksikan oleh Datuk Rio se kecamatan Pelepat Ilir, Ketua BPD beserta anggota dan masyarakat Dusun Maju Jaya, Rabu (16/09)
Diawali dengan sambutan Datuk Rio Dusun Maju Jaya Suminto mengatakan, mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Bupati Bungo dan Wakil Bupati bisa hadir di dusun Maju Jaya unit 6 Kuamang Kuning dalam acara peresmian Kantor Rio Maju jaya.
“Kami atas nama pemerintahan Dusun maju jaya sangat sangat mengucapkan ribuan Terima kasih kepada bapak Bupati dan wakil Bupati, dan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya atas pelayanan kami yang kurang senang di hati Bapak mohon di maafkan,”Ujar Suminto.
Pemerintah Dusun Maju jaya telah selesai membangun kantor Rio dengan menggunakan dana GDM sebesar Rp.125 juta.
“Kami menganggarkan pembangunan Kantor Desa ini sebesar Rp.125 juta atau separoh dari dana GDM yang program bapak Bupati dan wakil Bupati 250 juta per tahun,”Kata Suminto.
Sementara itu Bupati Bungo H.Mashuri.SP.ME ketika diwawancarai mengatakan, Kami atas nama pribadi dan nama pemerintah daerah Kabupaten Bungo mengucapkan selamat kepada masyarakat Dusun Maju Jaya yang sekarang ini sudah mempunyai kantor Rio yang baru
“Semoga dengan adanya gedung baru kantor Rio maju jaya ini pelayanan nya makin bagus, dan selalu melayani kebutuhan masyarakat,”Ujar Bupati Bungo.
Kami sangat senang sekali kepada Datuk Rio Dusun Maju Jaya bisa bangun kantor Rio dengan menggunakan dana gerakan Dusun membangun (GDM).
“Inilah gunanya dana GDM program ketika janji politik kami 4 tahun yang lalu bisa di gunakan dengan sebaik-baiknya, agar mempermudah membangun fisik di dusun,”Kata Bupati.
Inilah kelebihan GDM yang diberikan oleh pemerintah daerah Bungo ini cukup spesifik selain dana yang wajib ke pemerintahan Dusun ada cuman ada 250 juta dan bisa untuk pembangunan yang ada di Dusun dan yang tidak boleh dianggarkan di dana dana lain.( Team,red )