Tim Penjaringan DPW PAN Provinsi Jambi Memanggil Kandidat Bacalon Bupati Bungo Atau Mewakili Untuk Menjelaskan Tahapan Survei.

BUNGO0 Dilihat

Metro independen – Tim penjaringan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Jambi memanggil kandidat Bacalon Bupati Bungo Periode 2021-2024.

Penjaringan tersebut digelar di kantor DPW PAN Provinsi Jambi Sabtu(25/01).Adapun Tim Bacalon Bupati yang hadir, diantaranya tim H.Mashuri dan tim Dr.Erick Muhammad Hendrizal.

Sedangkan Wasekjen DPP PAN M.Mahili terlihat tidak hadir didalam tim penjaringan Bacalon Bupati tersebut, sedangkan untuk tim Riduwan Ibrahim (RI) pukul 21:37 baru datang,sedangkan rapat di mulai pada pukul 20.30 WIB.

Untuk perlu diketahui Bacalon Bupati Bungo yang daftar di partai PAN ada empat nama diantaranya Dr.Erick Riduwan Ibrahim,Mashuri, dan M.Mahili.

Adapun kedatangan timses Bacalon Bupati Bungo di sambut oleh Ketua tim Penjaringan Pilkada DPW PAN Provinsi Jambi Yos aldino, Saiful Azwar, Jaya pura, dan Bendara umum DPW PAN Provinsi Jambi Pit Arzuna.

Hasil dari penjaringan DPW PAN Provinsi Jambi Yos Aldino mengatakan bahwa DPW PAN kasih waktu Selama 3 hari untuk verifikasi, dan kekurangan sudah disampaikan ke masing-masing kandidat.

“Kita dari DPW PAN Provinsi Jambi para kandidat Harus dipenuhi terlebih dahulu persyaratan sebelum persyaratan itu sampai ke provinsi.”Ujar Yos Aldino.

Lebih lanjut Verifikasi dilakukan kembali ditingkat provinsi apabila semua Bacalon lolos verifikasi.

Yos aldino menambahkan untuk Tahap survei, “kami dari DPW PAN Provinsi Jambi tetap kordinasi pada tim pilkada pusat”ungkapnya.

Survei ini merupakan salah satu indikator dalam rangka memutuskan calon yang diusung oleh partai PAN di Pilkada bulan September nantinya, Namun bukan suatu hal yang mutlak dalam memutuskan dukungan.

Sedangkan untuk berita acara pada hari ini akan disampaikan pada yang tidak hadir.

Kami sudah koordinasi ke pusat tentang Mekanisme survei

READ  Bupati Bungo Tinjau Rumah Potong Hewan, Pastikan Hewan Kurban Sehat.

1.Adapun Pelaksanaan survei paling lambat minggu ke 3 bulan februari tahun 2020

2. Hasil survei disampaikan setelah 10 hari setelah survei ke DPW dan DPP.selanjutnya disampaiakn pada kandidat yang mengikuti tahapan

3. Pembayaran selambatnya tanggal 1 februari. Kecuali hari minggu. Via cash by hand dengan kwitansi.

4. Apabila ada yang tidak melalukan pembayaran, maka dianggap mengundurkan diri dan tidak diusung oleh Partai PAN.

5.Survei akan dilakukan oleh oleh badan survei nasional yang sangat kredibel.

Maka pembagian rentengnya akan disesuaikan dan kembali disampaikan pada masing masing kandidat. Diberi waktu selama 4 hari setelah diberi tahu apabila ada yang tidak mendaftar.”Ujar Yos Aldino.

Sementara itu tim sukses (Timses) dari pasangan H.Mashuri Andas Toto dan Zainuri mengatakan sebagai kader PAN H.Mashuri siap mengikuti mekanisme survey dan mekanisme lainnya yang ditetapkan oleh partai.

Dan Hamas siap mengikuti tahapan yang telah ditetapkan oleh partai, sebagai kader Hamas juga berharap berjuang bersama di PAN dalam mengarungi Pilkada Bungo demi melanjutkan Bungo Master,”Ujar Andas Toto.( Team )